Kawasaki ZR900 Akan Hadir di Indonesia Dibanderol Dengan Harga Rp 250 Juta

Author:

Kawasaki menghadirkan sepeda motor terbarunya, yaitu Kawasaki ZR900 Model Year 2020 di Indonesia. Kawasaki ZR900 tersebut merupakan sepeda motor yang memiliki gaya streetfighter.

Lain dengan model tahun sebelumnya, untuk ZR900 yang merupakan besutan pabrikan roda dua asal Jepang ini menjadi lebih eye catching atau enak dipandang, namun tetap agresif dengan tanpa menghilangkan konsep Z sugomi, serta kelihatan segar.

Selain model barunya ini, Kawasaki ZR900 juga tidak ketinggalan dilengkapi dengan fitur serta teknologi yang hebat.

Kawasaki ZR900

Fitur besutan Kawasaki Technology terbaru ini antara lain traction control, all-LED lighting, Smartphone connectivity, TFT colour instrumentation serta Riding Modes (kombinasi dengan Power Modes dan KTRC).

Selain itu, Kawasaki mengklaim bahwa motor anyar yang baru mengaspal di Indonesia ini, juga memiliki emisi atau gas buang yang sangat ramah lingkungan, tetapi tidak merubah feeling atau power dari model sebelumnya.

Hal itu disebabkan karena model Z900 tahun 2020 ini dibekali dengan knalpot yang berbeda dengan model sebelumnya. Sehingga selain ramah lingkungan, suara sepeda motor ini juga terdengan lebih baik tapi tidak menghilangkan khas dari motor empat silinder segaris.

Pada layout saluran knalpotnya itu dirubah dan membantu untuk meningkatkan kebersihan gas buang. Kemudian pada konstruksi di silencer serta pre-chamber membuat suara knalpot menjadi lebih besar.

Spesifikasi Motor Kawasaki ZR900 Model 2020

Sepeda motor ZR900 terbaru model 2020 besutan Kawasaki ini berbeda dengan seri sebelumnya. Baik itu dalam hal fitur, teknologi yang dibawanya ataupun spesifikasinya.

Untuk model baru ini mengalami beberapa peningkatan dan penyegaran dari keluarga Z di Kawasaki. Seperti pada desainnya yang exciting and easy atau menarik dan mudah, tapi tetap memberikan konsel Z sugomi yang agresif.

Selain itu, ada juga peningkatan pada fitur, mesin dan lain sebagainya. Penasaran seperti apa spesifikasi dan fitur dari Kawasaki ZR900 ini? Berikut ulasannya.

Dapur Pacu

Model terbaru ini bisa dikatakan sebagai motor besar, karena jeroan mesinnya memiliki kapasitas yang besar yakni mengandalkan mesin dengan 4 silinder dengan kapasitas 948 cc.

Dengan mesin berkapasitas besar itu, maka tenaga yang dihasilkan bisa mencapai maksimal 92,2 kW atau 125 tenaga kuda. Selain itu, motor ini juga mempunyai torsi maksimum sampai 98,6 Nm.

Mesin dari Kawasaki ZR900 ini sudah memenuhi standar peraturan emisi Euro5, sehingga emisi atau gas buangnya sangat rendah dan ramah lingkungan.

Spesifikasi lain dari mesin ZR900 besutan Kawasaki :

  • Fuel supply Fuel injection
  • Compression ratio 11.8:1
  • Type 4st, 4-cyl, DOHC, W/C
  • Bore x Stroke 73.4 x 56.0 mm
  • Lubrication system Forced Lub. Wet

Fitur

Seperti diulas di atas, bahwa Kawasaki ZR900 ini dibekali dengan fitur berteknologi canggih dan modern.

Fitur tersebut diantaranya traction control, all-LED lighting, Smartphone connectivity, TFT colour instrumentation serta Riding Modes (kombinasi dengan Power Modes dan KTRC).

Fitur yang disajikan oleh Kawasaki ini yang bakal memberikan kemanjaan untuk setiap penggunanya. Terbukti, semua fitur penerangan atau bohlam yang dipasang menggunakan LED.

Bohlam jenis LED atau light emitting diode ini lebih terang dari halogen, namun untuk dayanya lebih sedikit. Bohlam LED tersebut mulai dipasang pada lampu depan dan belakang, rem sampai lampu pada pelat nomor.

Desain

Posisi lampu pada Kawasaki ZR900 memberikan gambaran yang berbeda dengan keluarga Z lainnya. Seperti pada posisi LED position lamps yang mengapit New LED headlamp.

Sehingga dengan posisi lampunya dengan adanya tekstur pada permukaannya ini, bisa menjadikan pantulan cahaya membuat sangat jelas dan terang.

Perusahaan otomotif asal Jepang ini juga melakukan beberapa perubahan pada desain lampunya. Desain lampunya itu menjadi lebih pendek, tapi diberi aksen tajam di bagian setiap sudut-sudutnya.

Selain itu, motor ini juga memiliki styling anyar yang lebih tajam, terutama pada beberapa bagian, seperti under cowls, cover fuel tank, cover mesin serta cover silver pivot swingarm yang saat ini lebih kompak.

Pada bagian suspensi baik itu di belakang atau depan mengalami pembaruan. Begitu pula pada bagian rangkanya mengalami pembaruan, yang bisa meningkatkan kekuatan di wilayah pivot swingarm Z900.

Walaupun elemen desain sugomi tidak mengalami perubahan, tapi dengan adanya beberapa perubahan gaya di desainnya itu, menjadikan Z900 model 2020 ini memiliki kesan lebih agresif, salah satunya pada lampu utama dengan sudut lebih tajam.

Untuk ukuran dimensi secara keseluruhan, motor Kawasaki ZR900 model terbaru ini, memiliki panjang 2,130 mm, lebar 825 mm dan tingginya 1,080 mm.

Motor yang menggunakan ban jenis Dunlop Sportmax Roadsport 2 ini memiliki jarak rodanya 1,455 mm, dan kapasitas tangki bahan bakarnya sampai 17 liter.

Dengan sasis dan mesin yang memiliki throttle yang agresif serta handling yang lebih tangkas ini, maka ZR900 sangat pas untuk menjelajahi kota dan daerah pegunungan.

ZR900 memiliki dua varian warna diantaranya Metallic Spark Black dan Metallic Graphite Gray, yang sangat pas untuk touring ke jalanan kota ataupun pegunungan.

Harga Kawasaki ZR900 model 2020 di Indonesia dengan OTR Jabodetabekser, saat ini dibenderol Rp 250 juta.

Namun apabila ingin melihat banderol di masing-masing daerah di seluruh Tanah Air, bisa dilihat via aplikasi Kawasaki Indonesia yang ada di App Store atau Playstore.